Cara Cepat Membuat Ringkasan dari Video Youtube

arsipbiru_ringkasan-youtube""

Arsipbiru.com - Ringkasan adalah penyajian karangan atau peristiwa yang panjang dalam bentuk yang singkat dan efektif. Ringkasan adalah sari karangan tanpa hiasan. Ringkasan itu dapat merupakan ringkasan sebuah buku, bab, artikel atau bahkan video. Fungsi sebuah ringkasan adalah memahami atau mengetahui sebuah buku atau karangan atau video.

 
Ringkasan dapat dibuat setelah membaca sebuah buku atau karangan atau bahkan setelah menonton video. Ada berbagai tips dan trik untuk membuat ringkasan dari sebuah video dengan mudah dan cepat. Dengan adanya tips dan trik tersebut tidak hanya menghemat waktu namun bisa saja menghemat kuota internet Anda.

Nah, pada artikel kali ini saya ingin membagikan sedikit tips dan trik yang dapat Anda praktekan sendiri, yaitu cara cepat membuat ringkasan dari video, terutama dari Youtube. Namun, sebelum itu mari kita simak penjelasan berikut ini mengenai apa itu ringkasan dan fungsinya.

Pengertian Ringkasan

Ringkasan adalah salah satu bentuk penyajian ulang atau reproduksi karya secara singkat. Penulisan ringkasan ini dapat berasal dari sebuah bab buku ataupun artikel. Definisi ringkasan yang lainnya adalah sebuah tulisan singkat yang memiliki tujuan agar pembaca dapat memahami gagasan sebuah karya tulis serta pikiran penulis secara sistematis.

Fungsi Ringkasan

Ada beberapa fungsi dibuatnya ringkasan. Berikut ini beberapa fungsi ringkasan, yaitu memudahkan dalam membaca gagasan utama karya tulis, mudah dalam mengingat gagasan utama karya tulis, mudah dalam memahami gagasan utama karya tulis, cepat dalam mengingat kembali gagasan utama karya tulis, dan melatih kreativitas pembuat ringkasan.

Memudahkan dalam Membaca Gagasan Utama Karya Tulis

Uraian yang dibuat dalam ringkasan merupakan intisari atau ringkasan dari naskah asli. Dengan adanya karya tulis ini, maka pembaca dapat dengan mudah dalam membaca isi naskah aslinya secara menyeluruh tanpa pembaca harus membaca keseluruhan isi suatu karya tulis. Hal ini disebabkan oleh karya tulis ini hanya berisikan kalimat penting saja.

Mudah dalam Mengingat Gagasan Utama Karya Tulis

Dengan adanya ringkasan dari suatu karya tulis, pembaca dapat dengan mudah dalam mengingat isi atau gagasan utama dari suatu karya tulis. Karya tulis ini disusun secara teratur (mengikuti alur yang ada di dalam naskah asli) dan memuat kalimat penting yang lebih ringkas sehingga pembaca dapat dengan mudah dalam mengingat gagasan utama karya tulis.

Mudah dalam Memahami Gagasan Utama Karya Tulis

Ringkasan dapat membantu pembaca dalam memahami gagasan utama dalam suatu karya tulis. Hal ini dapat disebabkan oleh bentuknya yang lebih ringkas dibandingkan dengan naskah asli sehingga pembaca dapat dengan cepat memahami isi dari karya tulis.

Cepat dalam Mengingat Kembali Gagasan Utama Karya Tulis

Ringkasan dapat menjadi suatu alat yang dapat membantu pembaca dalam mengingat dengan cepat terhadap isi atau gagasan utama dari suatu karya tulis. Gagasan utama atau isi karya tulis dibuat secara ringkas dan padat tanpa mengubah alur tulisan yang dibuat dalam naskah asli dan menambahkan opini penulis. Penulis dapat menambahkan ilustrasi, seperti gambar ataupun grafik di dalam tulisannya.

Melatih Kreativitas Pembuat Ringkasan

Dalam membuat ringkasan dapat melatih atau merangsang kreativitas penulis. Setiap pembuatannya dapat memicu kreativitas penulis agar karya tulis yang dibuatnya menjadi lebih ringkas dibanding naskah asli, mudah untuk dibaca, dipahami, cepat mengingat kembali isi atau gagasan utama tanpa harus kehilangan intisari dan alur dari naskah aslinya.

Cara Cepat Membuat Ringkasan Dari Video Youtube

Bagi kalian yang tidak ingin repot-repot menonton video dari Youtube apalagi durasinya panjang atau bahkan sampai memakan kuota kalian. Terlebih lagi jika Anda seorang pelajar yang ingin mencari cara cepat membuat ringkasan. Untuk membuat ringkasan dari video Youtube, Anda cukup simak langkah-langkah berikut ini.

2. Kemudian buka Youtube dan copy link address dari video yang akan dibuat ringkasan. Misal, https://youtu.be/q0HrNNQLC74.

3. Lalu paste-kan ke kotak yang tersedia dan klik Transkrip.

arsipbiru_transkrip-video-youtube-1

4. Tunggu beberapa saat dan kemudian gulir ke bawah. Hasil transkipsi dari video yang Anda pastekan tadi sudah jadi.

5. Blok dan copy teks yang ada di dalam kotak atau klik tombol Salin Transkrip.

arsipbiru_transkrip-video-youtube-2

6. Lalu paste-kan di aplikasi Microsoft Word atau sejenisnya. Selanjutnya, Anda padankan dengan video tersebut. Jika terdapat kekeliruan dalam transkripsi tadi, Anda tinggal edit. Lalu simpan.

arsipbiru_transkrip-video-youtube-3

7. Selesai.

Demikian tutorial bagaimana cara cepat membuat ringkasan dari video YouTube. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat.

Sumber:

https://bahasa.foresteract.com/ringkasan/

Mau donasi lewat mana?

Trakteer Saweria
N/A
Traktir creator minum kopi dengan cara memberikan sedikit donasi.
Cookie Consent
We serve cookies on this site to analyze traffic, remember your preferences, and optimize your experience.
More Details